BERITA UTAMALINTAS SULTENGLIPUTAN KHUSUSNASIONALPalu

Sekprov Membuka Secara Resmi Kegiatan ITKP Tahun Anggaran 2024

Bidiksulteng.com,Palu – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tengah Dra. Novalina,MM membuka secara resmi kegiatan Sosialisasi Peningkatan Kualitas Pengelolaan Informasi dan Peningkatan Indeks Tata Kelola Pengadaan (ITKP) Tahun Anggaran 2024. bertempat di Ruang Polibu Kantor Gubernur Sulteng, pada Selasa (6/8/24).

Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengoptimalkan pengelolaan data dan informasi pengadaan barang / jasa yang transparan dalam mendukung pencapaian indeks tata kelola pengadaan, dengan Narasumber Andy Martanto dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP RI).

Sekprov Sulteng Novalina menyampaikan ucapan terimakasih kepada narasumber LKPP RI dan pihak-pihak yang terlibat dalam mendukung kegiatan Pengelolaan Barang / Jasa dalam rangka meningkatkan indeks pengelolaan barang / jasa.

“kita ketahui bersama bahwa indeks tata kelola pengadaan barang / jasa ini adalah salah satu dari sekian aspek yang menjadi pembentuk indeks reformasi birokrasi, sehingga hal ini merupakan sebuah upaya kita dalam memastikan pengelolaan tata kelola kita berjalan dengan baik. Tercatat untuk Provinsi di tahun kemarin mendapatkan indeks 59,8 dan alhamdulillah kemarin saya mendapatkan informasi bahwa tata kelola PBJ Prov Sulteng naik 15,10 poin menjadi 74,9. Ini adalah hal yang luar biasa, atas kerja keras seluruh pihak”, ujar Sekprov

Kesempatan itu, Sekprov menjelaskan bahwa PR terbesar salah satunya ialah pertama terkait kualifikasi dan kompetensi SDM yang ada di UKPBJ, bagaimana meningkatkan kualitas, kualifikasi dan kompetensi SDM tata kelola UKPBJ sehingga di tahun berikutnya mendapat perhatian lebih. kedua, terkait pemanfaat sistem digital. Biro PBJ memfasilitasi dalam mendapatkan informasi terkait bagaimana meningkatkan indeks pengelolaan barang / jasa, khususnya dalam memanfaatkan sistem-sistem digital dalam peroses pengelolaan barang / jasa.

Sementara itu, Sekprov menekankan kembali kepada perangkat untuk dapat tertib input data pengadaan dan selalu memantau pelaksanaan pengadaan barang/jasa pada satker masing-masing dengan melakukan hal-hal antara lain;
1. Segera lakukan proses penilaian kinerja penyedia untuk paket e-purchasing yang sudah dilakukan kontrak, pengiriman, serah terima dan pembayarannya.
2. Segera lakukan pembatalan paket untuk paket e-purchasing yang batal/ tidak terlaksana.
3. Segera lakukan proses pencatatan pada spse (aplikasi lpse) untuk paket pengadaan langsung dan penunjukan langsung baik paket non tender (transaksional), pencatatan non tender (non transaksional) maupun paket swakelola.
4. Segera input e-kontrak pada spse untuk paket tender, seleksi, tender cepat, paket pengadaan langsung dan penunjukan langsung transaksional.

Terakhir, Sekprov berharap kegiatan sosialisasi ini dapat diikuti dengan fokus sehingga semuanya dapat menjadi agen penggerak dan agen pembaharu dalam kebaikan tata kelola pengelolaan barang / jasa baik Provinsi maupun kota.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa, para Kepala OPD lingkup Provinsi Sulteng, UKPBJ kab/kota lingkup Provinsi Sulteng.(*)

Tinggalkan Balasan

Related Articles

Close