BERITA UTAMALINTAS SULTENGLIPUTAN KHUSUSNASIONALPalu
Dukung Penguatan SIPD-RI, Sekprov Berpesan : Jangan Anti Perubahan
Bidiksulteng.com,Palu – SIPD-RI adalah aplikasi yang dikembangkan Kementerian Dalam Negeri untuk mendukung perencanaan, penganggaran, pelaksanaan dan pelaporan keuangan pemerintah daerah secara online dan terintegrasi.
Dengan manfaat ini maka Gubernur Sulteng Rusdy Mastura lewat Sekprov Dra. Novalina, M.M mengapresiasi pelaksanaan Rakor dan Konsultasi Teknis Penguatan Implementasi SIPD-RI guna meningkatkan efektivitas dan efisiensi tata kelola pemerintahan daerah.
“Diharapkan penyelenggaraan SIPD-RI semakin dinamis, efektif dan transpran,” ujar sekprov pada pembukaan acara yang berlangsung di hotel Swissbell, Sabtu (14/9).
Kegiatan yang diinisiasi oleh Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Sulteng dihadiri langsung oleh Kapusdatin Kemendagri Erikson P. Manihuruk, S.Kom., M.Si sekaligus menjadi narasumber.
Implementasi SIPD-RI kata Sekprov Novalina adalah langkah maju dalam transformasi digital pemerintahan dan ia berharap momentum kegiatan ini dapat memperkuat sinergitas antara pemerintah provinsi dengan pemerintah kabupaten kota dalam penguatan implementasi SIPD-RI.
“Terima kasih kawan-kawan kabupaten kota yang sudah menerapkan SIPD-RI,” ucapnya atas komitmen penerapan SIPD-RI secara penuh.
Dirinya juga menambahkan bahwa penerapan SIPD-RI merupakan kebutuhan era kekinian yang tak bisa dihindari.
“Jika ada yang menolak atau ragu-ragu, itu sama saja dengan orang kuno di zaman kekinian,” tegasnya menambahkan.
Sementara Kapusdatin Kemendagri Erikson menyebut SIPD-RI sebagai pendekatan transparansi dan integrasi antara keuangan dan kinerja.
Lewat aplikasi ini, Pemerintah Sulteng akan sangat terbantu dalam memastikan pembangunan daerah lebih terarah, terukur dan transparan.
Selain itu pemubaziran anggaran dapat dicegah lewat upaya pengendalian yang lebih ketat sehingga bisa teridentifikasi mana saja program/kegiatan yang tidak penting ataupun bukan prioritas di pemerintahan.
“Selama bapak ibu semangat menggunakan SIPD-RI, harapannya semoga masalah makin berkurang,” ungkapnya memberi dorongan.
Di bagian lain, ia juga mendorong Bank Sulteng agar mempercepat tahapan System Integration Testing (SIT) atau uji teknis untuk mendukung penuh implementasi SIPD-RI ke dalam layanan Bank Sulteng.
Turut menghadiri acara, Kepala BPKAD Provinsi Sulteng Bahran, S.E, M.M dan jajaran, para Kepala BPKAD Kabupaten Kota, pejabat pengelola program/keuangan serta operator SIPD-RI pada tiap OPD provinsi, kabupaten dan kota se Sulteng.(**)