
BERITA UTAMALINTAS SULTENGLIPUTAN KHUSUSNASIONALPaluTojo Una-Una
Hadiri Halal Bi Halal Alkhairaat di Ampana, Gubernur : Jaga Warisan Guru Tua Agar Cintanya Tidak Hilang
Bidiksulteng.com,Touna – Gubernur Sulawesi Tengah Dr. H. Anwar Hafid, M.Si menghadiri Halal Bi Halal Akbar Komda Alkhairaat Tojo Una-Una yang dirangkaikan dengan Haul Guru Tua ke-59 di Masjid Tsamaratul Ukhuwah, Kota Ampana.
Kegiatan ini menjadi kunjungan perdana Gubernur ke Kabupaten Tojo Una-Una pasca pelantikan serentak kepala daerah.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur mengajak seluruh jamaah untuk menjaga dan melestarikan warisan perjuangan Guru Tua, pendiri Alkhairaat, khususnya di bidang pendidikan.
“Guru Tua tidak senang melihat orang buta huruf dan buta agama,” tegas sang Gubernur Alkhairaat.
Maka dari itu gubernur mengajak umat Islam kolaborasi dengan pemerintah daerah untuk menghidupkan kembali madrasah-madrasah Diniyah Alawiyah yang telah dirintis Guru Tua.
“Guru tua akan tersenyum kepada kita ketika kita menjaga warisannya,” sambungnya untuk menjaga cinta guru tua supaya tidak sirna dari daerah ini.
Sejalan dengan itu, pelestarian nilai-nilai pendidikan Guru Tua ditekankan gubernur adalah kunci meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan berdampak langsung pada peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM).
Karenanya pemerintah provinsi pada momen HUT ke-61 telah meresmikan BERANI Cerdas dengan menggratiskan biaya pendidikan dari segala pungutan praktek dan uji kompetensi di SMA/SMK begitu juga dengan melarang pungutan uang wisuda kelulusan yang kerap menyulitkan orangtua siswa.
Selain itu program ini juga memberikan bantuan BOSDA kepada SMA/SMK swasta serta pemberian beasiswa kuliah bagi mahasiswa Sulteng di jurusan apa pun di mana pun mereka berkuliah.
“Sudah 23 ribu mahasiswa mendaftar untuk mendapat beasiswa BERANI Cerdas,” ungkapnya yang nanti para pendaftar program akan diseleksi sesuai kriteria.
Turut hadir mendampingi Gubernur, Ketua TP-PKK Provinsi Sulteng Ny. Ir. Sri Nirwaty Bahasoan, Asisten Administrasi Umum Setda Provinsi Sulteng Moh. Sadly Lesnussa, S.Sos, M.Si, serta Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Setda Provinsi Sulteng Drs. Awaludin, M.M.
Acara ini juga dihadiri Bupati Ilham Lawidu dan Wakil Bupati Surya serta Ketua Utama Pengurus Besar Alkhairaat, Habib Sayyid Alwi bin Saggaf Aljufri, yang juga membawakan hikmah halal bi halal.
Dalam tausiyahnya, Habib Alwi mengulas sejarah halal bi halal sebagai bentuk akulturasi Islam yang bertujuan menyambung silaturahmi.
“Dengan acara ini, hal-hal yang keruh menjadi jernih, yang kurang menjadi sempurna,” ujarnya.
Habib Alwi juga menyerukan pentingnya terus mengenang dan meneruskan cita-cita Guru Tua, terutama dalam memperkuat pendidikan sebagai fondasi kemajuan umat.(Msg)