BERITA UTAMADonggalaLINTAS SULTENGLIPUTAN KHUSUSNASIONALPalu

Festival Pesona Donggala Tahun 2024, Gubernur ;Dukung Yang Terbaik Buat Masyarakat Donggala

Bidiksulteng.com,Donggala – Gubernur Sulawesi Tengah H.Rusdy Mastura membuka secara resmi festival pesona donggala tahun 2024,bertempat dikota tua kec.banawa kabupaten donggala.pada,jumat.(9/8/24)

Kesempatan itu Gubernur Rusdy Mastura dalam sambutanya menuturkan donggala tourism festival adalah sebuah perayaan yang sangat berarti bagi pengembangan pariwisata di Sulawesi Tengah, khususnya di kabupaten donggala yang mana menjadi ajang promosi keindahan alam dan budaya, festival ini juga berfungsi sebagai platform untuk menampilkan potensi wisata yang ada di kabupaten donggala.

Kabupaten donggala merupakan wilayah induk yang telah melahirkan beberapa kabupaten dan kota di sulawesi Tengah. dengan latar belakang sejarah yang kaya, kota tua donggala pernah menjadi pusat perdagangan yang signifikan pada abad ke-19, menghubungkan berbagai negara seperti cina, spanyol, portugis, dan negara-negara arab.

“Olehnya melalui kegiatan festival ini, kita dapat menunjukkan kepada dunia luar betapa kayanya nilai sejarah, budaya dan keindahan alam yang dimiliki oleh kabupaten donggala. dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat, festival ini juga berpotensi untuk memperkuat rasa kebersamaan dan kebahagian masyarakat kabupaten donggala.”tuturnya.

Selain itu penting untuk kita ingat bahwa pariwisata tidak hanya berkontribusi terhadap peningkatan perekonomian daerah, tetapi juga menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat setempat. dengan mengundang wisatawan, baik lokal maupun internasional, diharapkan akan ada peningkatan dalam sektor ekonomi, mulai dari usaha kecil hingga industri pariwisata yang lebih besar.

”semoga festival ini dapat sukses menjadi magnet bagi pertumbuhan investasi, kemajuan pariwisata dan perdagangan di kabupaten donggala,sekaligus memberikan edukasi kepada generasi muda mengenai nilai-nilai budaya lokal yang harus dilestarikan.dan menarik perhatian wisatawan yang mana dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal.”ujar rusdy berpesan.

Ia pun berharap seluruh pihak untuk bersama-sama mendukung inisiatif ini agar semakin banyak program dan kegiatan yang dapat dilaksanakan, serta memastikan bahwa warisan budaya kita tetap hidup dan relevan di tengah perkembangan zaman.

Sementara Pj.Bupati Donggala Moh.Rifani,S.Sos.,M.Si pada kesempatan itu juga menyampaikan sambutannya festival pesona donggala adalah sebuah langkah maju dalam melestarikan dan mengembangkan seni, budaya, sejarah, wisata dan produk unggulan lainya sehingga mengembangkan dan membangun potensi sumber daya alam maupun sumber daya manusia.

Selain itu dimana rencana pembangunan daerah (RPD) kabupaten donggala tahun 2025-2026 pemerintah kabupaten donggala mendorong sektor parawisata menjadi salah satu lokomotif ekonomi baru bagi masyarakat dan menjadi sumber pendapatan asli daerah, yang mana bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat khususnya kabupaten donggala.

“semoga melalui event ini mari kita bersama-sama berkolaborasi dan dapat mengenal lebih luas lagi sumber daya kita ,sehingga menjadi daya Tarik tersendiri untuk berkunjung dan berwisata dikabupaten donggala.”ujar rifani

Dalam hal itu juga kadis pariwisata Muhamad,S.STP.M.Si melaporkan kegiatan festival ini akan dilaksanakan selama 2 hari yang mana dimeriahkan dengan event yaitu :karnaval uniquely donggala, gelar kuliner & souvenir tradisional, lomba parawisata tingkat pelajar, tradisional perfrom, gerakan pasar murah, makan geratis, talkshow, pelayanan kesehatan geratis melalui polio tetes kepada anak-anak dan jalan santai & zumba.

“untuk itu semoga masyarakat dan stekholder terkait dapat mendukung suksesnya kegiatan ini guna dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat dan daerah.khusnya kabupaten donggala.’’pungkasnya.

Turut hadir sekretaris daerah kabupaten donggala,ketua DPR kabupaten donggala, para kepala OPD kabupaten donggala.tokoh adat,tokoh masyarakat, dan mitra kerja serta stekholder terkait.(*)

Tinggalkan Balasan

Related Articles

Close